Advertisement

Page Ranking Tool

Rabu, 18 Agustus 2010

PDIP: Apa Tak Sebaiknya Presiden Seumur Hidup

VIVAnews - Politisi Partai Demokrat, Ruhut Sitompul mengeluarkan pernyataan kontroversial. Ia mengusulkan amandemen UUD 1945 untuk memperpanjang masa jabatan presiden menjadi tiga periode.

Menanggapi pernyataan Ruhut, Ketua Fraksi PDI Perjuangan, Tjahjo Kumolo mengaku belum bisa memberi komentar.

"Saya belum bisa mengomentari pendapat tersebut, itu pendapat pribadi atau partai," kata Tjahjo dalam pesan pendeknya kepada VIVAnews, Rabu 18 Agustus 2010.

Kalau itu pendapat Partai Demokrat, apakah itu tidak direnungkan lagi. "Mungkin usulannya presiden seumur hidup bukan tambah tambah periode lagi," kata Tjahjo.

Ditambahkan dia, masalah perpanjangan jabatan presiden adalah persoalan konstitusi negara.

PDIP, kata Tjahjo, menunggu pernyataan resmi. Sebab, pihaknya tak ingin mengomentari wacana.

"Kami tunggu pernyataan resminya dulu. Usulannya apakah benar tambahan satu periode atau apa tidak sebaiknya jabatan seumur hidup saja," tambah dia.

Sebelumnya, Ruhut mengatakan SBY layak menjadi presiden tiga periode.

Karena saat ini belum ada tokoh bangsa yang bisa menyaingi presiden kita yang sekarang, Bapak SBY (Susilo Bambang Yudhoyono)," kata Ruhut Sitompul yang juga juru bicara Partai Demokrat dalam perbincangan kepada VIVAnews, Rabu 18 Agustus 2010.

Namun, pendapat Ruhut yang memancing polemik ini justru dibantah oleh petinggi Demokrat, termasuk Ketua Umum Anas Urbaningrum.

"Pada berbagai kesempatan, SBY menegaskan hanya mau menjadi Presiden dua periode," kata Anas Urbaningrum yang ditulis dalam akun twitternya, Rabu 18 Agustus 2010.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar