Advertisement

Page Ranking Tool

Jumat, 22 Januari 2010

Kirim TKW, Timor Leste Siap Jadi Saingan RI

Negara bekas propinsi ke-27 Indonesia, Timor Leste sedang menjajaki kemungkinan pengiriman pembantu rumah tangga ke Malaysia.

Duta Besar Timor Leste untuk Malaysia, Juvencio Da Jesus Martins mengatakan agen dari Malaysia sudah menyampaikan proposal agar Timor Leste mengirimkan pembantu rumah tangganya ke negeri jiran.

Malaysia saat ini memang sedang kekurangan tenaga kerja, menyusul penghentian sementara pengiriman TKW dari Indonesia pada Juni 2009.

"Saya akan sampaikan proposal ini kepada pemerintah. Jika sudah ada lampu hijau dari Dili, kami akan membicarakan hal ini lebih lanjut dengan pemerintah Malaysia," kata Jesus Martin, seperti dimuat laman Bernama, Jumat 22 Januari 2010.

Kata dia, wacana pengiriman pembantu Timor Leste ke Malaysia, bukan isu baru. Pada 2005, antar pemimpin negara telah dibicarakan kemungkinan pengiriman 10.000 pembantu rumah tangga.

"Tapi waktu itu tak ada realisasinya. Tapi saya pikir, masalah ini relevan, karena banyak permintaan pembantu rumah tangga di Malaysia, khususnya dari keluarga non-muslim," tambah Jesus Martin.

Meski penduduk Timor Leste mayoritas beragama Katholik, tapi negara baru itu siap menyediakan pembantu muslim, jika diminta.

"Juga ada warga muslim di Timor Leste. Kami bisa menyediakan yang muslim ketika diminta. Jika ini terlaksana, Malaysia adalah negeri asing pertama yang dituju pembantu kami," tambah Jesus Martin.

Dubes Timor Leste pun lantas mempromosiokan keunggulan pembantu asal Timor Leste.

Selain jaraknya dekat dengan Malaysia, orang Timor Leste bisa berbahasa Indonesia dan Inggris. Dan tentu saja, bisa dibayar murah.

"Disamping memenuhi kebutuhan Malaysia akan pembantu rumah tangga; Pengiriman TKW ini juga akan mengurangi angka pengangguran di negara kami," tambah Jesus Martin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar